Karyawan merupakan aset penting bagi perusahaan. Oleh sebab itu menjamin kesejahteraan karyawan merupakan faktor kunci kesuksesan suatu perusahaan. Karyawan yang merasa baik secara fisik, mental, dan emosional cenderung lebih produktif. Nah, sebagai seorang HR penting sekali untuk mengetahui bagaimana strategi manajemen SDM untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan di perusahaannya.
Table of Content
- 1 Mengapa Kesejahteraan Karyawan Penting?
- 2 Strategi Manajemen SDM
- 2.1 1. Memberikan Karyawan Waktu Untuk Kehidupan Pribadinya
- 2.2 2. Memberikan Program Kesehatan dan Kebugaran
- 2.3 3. Memberikan Apresiasi
- 2.4 4. Mendorong Fleksibilitas Kerja
- 2.5 5. Memastikan Jumlah Karyawan dan Beban Kerja Seimbang
- 2.6 6. Menciptakan Jadwal Kerja yang Stabil
- 2.7 7. Menciptakan Lingkungan yang Kolaboratif
Mengapa Kesejahteraan Karyawan Penting?
Dilansir dari International Labour Organization, kesejahteraan memiliki dampak positif terhadap produktivitas. Karyawan yang bahagia cenderung lebih produktif dalam bekerja.
Kesejahteraan karyawan ini meliputi kesejahteraan secara fisik, mental dan kondisi sosial di lingkungan kerja. Dengan kesejahteraan karyawan diabaikan maka bisa menyebabkan karyawan mengalami stress dan burnout yang mana hal tersebut juga akan berdampak buruk bagi produktivitas perusahaan.
Berdasarkan penelitian, stress yang terjadi di tempat kerja berhubungan secara langsung maupun tidak langsung terhadap hilangnya produktivitas. Stress dalam tingkat kronis dapat menyebabkan kelelahan fisik, mental, emosional dan membuat karyawan cenderung memiliki niat untuk terus berganti pekerjaan.
Strategi Manajemen SDM
Kehilangan karyawan potensial yang dimiliki karena kegagalan perusahaan dalam mengelola sumber daya manusia adalah bentuk kerugian yang besar. Salah satu cara mempertahankan karyawan agar tetap berada di perusahaan adalah dengan meningkatkan kepuasan dan kesejahteraan karyawan. Nah, untuk itu ada beberapa strategi yang dapat dilakukan, diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Memberikan Karyawan Waktu Untuk Kehidupan Pribadinya
Manajemen SDM harus memastikan bahwa karyawan memiliki work life balance. Hal ini dapat dicapai dengan memberikan beban kerja yang seimbang, menghormati waktu pribadi karyawan, dan memberikan hak cuti kepada karyawan. Karyawan yang memiliki kehidupan yang seimbang cenderung lebih bahagia dan produktif.
2. Memberikan Program Kesehatan dan Kebugaran
Salah satu cara terbaik untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan adalah melalui program kesehatan dan kebugaran. Perusahaan dapat menyediakan fasilitas kebugaran, program konseling, atau program meditasi bagi karyawan untuk menjaga kesehatan fisik dan mental mereka.
3. Memberikan Apresiasi
Selanjutnya, strategi manajemen SDM dalam meningkatkan kesejahteraan karyawan yang dapat dilakukan oleh HR adalah dengan memberikan apresiasi atas kinerja yang dilakukan karyawan. Karyawan yang merasa diakui dan dihargai kinerjanya cenderung lebih bersemangat dalam pekerjaan mereka.
oleh sebab itu untuk mendorong motivasi kerja dan tetap menjaga kesejahteraan karyawan, perusahaan dapat menciptakan program reward bagi karyawan. Hal ini bisa dilakukan dengan memberikan insentif atas pencapaian tertentu dan menciptakan lingkungan kerja yang suportif agar karyawan terus berkembang.
4. Mendorong Fleksibilitas Kerja
Memberikan opsi pekerjaan jarak jauh atau bekerja dari rumah dapat meningkatkan kesejahteraan karyawan. Sebab dengan model kerja jarak jauh memberikan karyawan fleksibilitas untuk mengatur lingkungan kerja mereka sendiri dan mengurangi stres yang mungkin muncul akibat perjalanan atau tekanan kerja.
5. Memastikan Jumlah Karyawan dan Beban Kerja Seimbang
Berikutnya, untuk menjaga kesejahteraan karyawan pastikan bahwa beban kerja dan jumlah karyawan yang dimiliki perusahaan tetap seimbang. Hal ini untuk menghindari tekanan kerja berlebih pada karyawan.
Jam kerja yang terlalu lama dan beban kerja yang terlalu berat berdampak buruk bagi kesehatan fisik dan mental karyawan. Dengan demikian agar beban kerja yang dimiliki karyawan tidak terlalu berat, pastikan bahwa jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan cukup memadai untuk pembagian tugas yang seimbang.
6. Menciptakan Jadwal Kerja yang Stabil
Jadwal kerja yang tidak menentu akan membuat karyawan kesulitan mengelola kehidupan pribadinya. Hal tersebut akan berdampak buruk bagi kesehatan fisik dan mental karyawan karena ketidakjelasan jadwal dari perusahaan.
7. Menciptakan Lingkungan yang Kolaboratif
Selanjutnya, untuk menjaga kesejahteraan karyawan juga dapat dilakukan dengan menciptakan lingkungan kerja yang kolaboratif. Hal ini akan mengurangi tekanan dan beban mental bagi karyawan di tempat kerja sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan mereka.
Meningkatkan kesejahteraan karyawan adalah investasi yang berharga bagi setiap perusahaan. Dengan menerapkan strategi manajemen SDM seperti di atas, perusahaan dapat membuat karyawan menjadi lebih bahagia dan produktif.