Menjaga mental tetap sehat disaat banyaknya tuntutan pekerjaan adalah yang penting agar tidak mengalami stress yang berlebihan. Salah satu caranya adalah dengan melakukan metode self healing.
Metode ini merupakan prose penyembuhan atau pemulihan kesehatan mental diri sendiri yang mengalami luka atau sedang terganggu. Berikut ini adalah beberapa cara self healing untuk menghilangkan stress karena pekerjaan yang dapat dilakukan dengan sederhana dan tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya.
Table of Content
Apa Saja yang Bisa Dilakukan Untuk Self Healing?
Seseorang terkadang mengalami kelelahan secara emosional yang disebabkan oleh masalah yang terjadi di tempat kerja. Apabila hal itu dibiarkan dan tidak segera ditangani bisa mengganggu kesehatan mental seseorang.
Dampaknya, bisa menyebabkan produktivitas menurun dan membuat emosi menjadi tidak stabil. Berikut ini adalah beberapa cara self healing untuk menghilangkan stress yang bisa saja dialami karena pekerjaan:
1. Memberikan waktu untuk diri sendiri
Stres bisa saja timbul karena sibuknya pekerjaan dan terlalu banyak berinteraksi dengan orang lain. Salah satu metode self healing yang dapat dilakukan adalah dengan meluangkan waktu untuk diri sendiri.
Dengan memberikan waktu untuk diri sendiri ini bisa menjadi sarana untuk mengisi ulang energi dan memusatkan perhatikan kembali pada diri sendiri. Alhasil stres akan berkurang, konsentrasi meningkat dan bisa membuat diri sendiri merasa lebih bahagia.
Ketika meluangkan waktu untuk diri sendiri ini bisa sembari melakukan hal-hal yang disenangi. Sebagai contoh adalah jalan-jalan, membaca buku, menonton serial drama favorit dan lain sebagainya.
2. Menulis
Banyak yang berasumsi healing hanya sekedar berjalan-jalan atau pergi kesuatu tempat. Adalah proses healing juga dapat dilakukan dengan duduk di sudut kamar dan menulis.
Menulis merupakan salah satu metode self healing yang bisa membantu meredakan stres dan depresi. Selain itu penulis juga bisa membantu untuk melakukan introspeksi diri. Saat menulis fokuskan untuk mengekspresikan semua emosi yang sedang dirasakan pada tulisan.
3. Tidur yang berkualitas
Kesibukan kerja membuat seseorang memiliki waktu tidur yang berantakan. Terkadang justru sering begadang untuk menyelesaikan pekerjaan. Faktanya memiliki waktu tidur berkualitas adalah cara self healing yang cukup sederhana.
Dengan memiliki waktu tidur yang cukup dan berkualitas dapat membantu meningkatkan suasana hati menjadi lebih baik, tubuh lebih sehat dan terhindar dari risiko gangguan kecemasan.
4. Memberikan afirmasi positif
Memberikan afirmasi positif pada diri sendiri bisa membantu menghilangkan pikiran negatif. Sebab dengan mengucapkan afirmasi yang berulang akan membantu mensugesti diri sendiri untuk mempercayai hal-hal yang positif.
Dengan demikian akan membantu mengurangi tingkat stres yang dialami dan dapat meningkatkan rasa percaya diri. Memberikan afirmasi adalah cara self healing untuk menghilangkan stress sangat sederhana.
5. Meningkatkan self compassion
Self compassion adalah kemampuan untuk menyayangi diri sendiri. Dengan melakukan self compassion akan membantu memahami diri sendiri dan meresapi setiap emosi yang sedang dirasakan.
Self compassion juga memungkinkan seseorang untuk dapat mengetahui apa yang sedang dibutuhkan oleh dirinya sendiri dan melakukan hal yang efektif untuk mengatasinya. Dengan demikian sangat memungkinkan untuk mengurangi stres yang sedang dihadapi.
Demikianlah cara self healing untuk menghilangkan stress karena pekerjaan. Jika dengan cara di atas tidak dapat mengatasi stres yang dihadapi maka sebaiknya cari bantuan dari profesional. Semoga bermanfaat.