fbpx
Skip to content

6 Tips Diet Sehat Buat Pekerja Kantoran yang Sibuk

tips diet sehat buat pekerja kantoran yang selalu sibuk bekerja namun ingin menjaga gaya hidup agar tetap sehat. 

Sebagai seorang pekerja kantoran yang sibuk, menjaga pola makan yang sehat bisa menjadi tantangan tersendiri. Namun, tak perlu khawatir, kamu bisa memulai pola hidup sehat dengan menerapkan beberapa tips diet sehat buat pekerja kantoran berikut ini. 

Tips diet Sehat Buat Pekerja Kantoran

Diet sehat bisa dilakukan dengan memulai beberapa langkah sederhana. Pekerja kantoran sendiri biasanya tak melakukan banyak aktivitas fisik.

Oleh sebab itu bagi kamu yang ingin menjaga gaya hidup sehat ata menurunkan berat badan tanpa banyak melakukan aktivitas fisik, beberapa tips diet sehat berikut ini bisa menjadi solusi alternatif. Berikut adalah beberapa tips yang dapat dilakukan:

1. Persiapkan makanan sendiri

Sebagai pekerja kantor yang sibuk dan menghabiskan banyak waktu di tempat kerja, umumnya banyak pekerja yang cenderung lebih suka jajan di luar. Kebiasaan ini bisa membuat pola makan menjadi tidak sehat. 

Sebab kita tidak mengetahui dengan pasti jumlah kalori yang ada pada makanan tersebut. Nah, untuk mengatasinya coba luangkan waktu di akhir pekan untuk mempersiapkan bahan makanan yang akan diolah pada hari berikutnya. 

2. Pilih makanan bernutrisi

Tak ada salahnya jika sesekali membeli makan di kantor, namun tetap perhatikan nutrisi yang ada pada makanan tersebut. Sebagai pekerja kantoran yang banyak menghabiskan energi untuk berpikir, maka sebaiknya pilih makanan yang banyak mengandung omega 3 dan vitamin. 

Selain itu penting juga untuk memperhatikan asupan serat. Sebab asupan serat yang cukup bisa memberikan efek kenyang yang lama dan dapat menurunkan kadar kolesterol. 

Beberapa makanan yang dapat dipilih diantaranya adalah protein rendah lemak seperti ayam, ikan, telur, biji-bijian dan berbagai produk susu rendah lemak. Selain itu bisa konsumsi juga sayuran dan buah-buahan segar. 

3. Kurangi konsumsi minuman manis

Minuman manis seperti soda, kopi atau minuman kemasan biasanya sulit untuk dihindari. Padahal minuman manis bisa menyebabkan penambahan berat badan dan penurunan energi. 

Oleh sebab itu bagi pekerja kantor yang tak banyak melibatkan aktivitas fisik sebaiknya kurangi konsumsi gula. Apabila membutuhkan asupan kafein saat bekerja bisa memilih kopi tanpa tambahan gula. 

4. Kurangi makanan cepat saji

Tips diet sehat buat pekerja kantoran yang berikutnya adalah kurangi makanan-makanan cepat saji. Sebab makanan cepat saji tersebut banyak mengandung lemak jenuh, garam berlebih, dan kalori tinggi. 

Usahakan untuk mengurangi konsumsi makanan cepat saji dan menggantinya dengan makanan sehat yang sudah kamu siapkan sendiri dari rumah. Jika terpaksa makan di luar, carilah opsi makanan yang lebih sehat.

5. Perhatikan porsi makan 

Berikutnya, tips yang dapat dilakukan adalah memperhatikan porsi makan harian. Usahakan untuk tidak makan terlalu banyak atau terlalu sedikit. 

Hal ini seringkali diabaikan oleh para pekerja, terutama bagi pekerja yang workaholic sehingga sering melewatkan waktu makan karena pekerjaan. Banyak yang mengira sedikit makan bisa membantu tubuh menurunkan berat badan. 

Padahal jika porsi nutrisi harian tidak terpenuhi justru bisa berdampak buruk bagi kesehatan. Selain itu juga bisa menyebabkan produktivitas kerja menjadi menurut. Oleh sebab itu penting sekali untuk tetap memenuhi jumlah kalori harian.

Melansir dari My doc, claudia correia seorang dietisian mengatakan bahwa jumlah kalori yang dibutuhkan seseorang tergantung pada jenis kelamin, usia, berat badan dan kegiatan fisik harian. Untuk pekerja kantoran preman jumlah kalori yang dibutuhkan sekira 1600-1800 kalori per hari. Sedangkan untuk pekerja kantoran laki-laki membutuhkan 2000-2100 kalori per hari. 

6. Jaga asupan cairan

Terlalu lama bekerja di tempat yang ber AC dan tidak banyak keringat bisanya menyebabkan pekerja kantoran jarang minum air putih. Padahal menghidrasi tubuh merupakan hal yang penting dalam menjaga pola makan untuk mensukseskan program diet yang sedang dijalankan. 

Oleh sebab itu penting untuk tetap terhidrasi sepanjang hari di tempat kerja. Minumlah air putih secara teratur bila perlu bawalah botol air minum sendiri ke kantor sebagai pengingat untuk minum air cukup setiap hari.

Meskipun menjadi pekerja kantoran yang sibuk, pastikan untuk tetap menjaga gaya hidup sehat dengan mengikuti tips diet sehat buat pekerja kantoran seperti di atas. Dengan sedikit perubahan dalam kebiasaan makan sehari-hari, kamu bisa meningkatkan kesehatan dan merasa lebih baik di tempat kerja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

6 Tips Diet Sehat Buat Pekerja Kantoran yang Sibuk
× Chat Admin Kelas HR