Bagi sebagian orang, minum kopi sudah menjadi jadwal rutin yang tidak bisa ditinggalkan. Umumnya, konsumsi kopi dilakukan untuk mendapatkan energi tambahan dan mencegah rasa ngantuk. Namun tahukah kamu apa saja manfaat kopi untuk kesehatan?
Berdasarkan penelitian, konsumsi kopi bisa memberikan efek positif bagi tubuh apabila dikonsumsi pada porsi yang tepat. Berbagai manfaat bisa didapatkan dari kopi mulai dari meningkatkan konsentrasi hingga mengurangi risiko berbagai penyakit berbahaya.
Table of Content
- 1 Apa Saja Manfaat Kopi Untuk Kesehatan?
- 1.1 1. Menjaga fungsi otak
- 1.2 2. Mencegah penyakit saraf
- 1.3 3. Meningkatkan fokus
- 1.4 4. Mencegah diabetes tipe 2
- 1.5 5. Mencegah kanker hati dan endometrium
- 1.6 6. Menjaga kesehatan jantung
- 1.7 7. Antidepresan
- 1.8 8. Mencegah penyakit batu empedu
- 1.9 9. Menurunkan risiko kematian dini
- 1.10 10. Membantu menurunkan berat badan
- 2 Apa Resiko Mengkonsumsi Kopi?
Apa Saja Manfaat Kopi Untuk Kesehatan?
Kopi memiliki kandungan kafein yang memiliki manfaat positif bagi tubuh seperti meningkatkan energi, daya ingat dan suasana hati. Selain itu kopi juga mengandung lebih dari senyawa kimia botani yang berbeda.
Dilansir dari Cleveland Clinic kopi juga mengandung vitamin B, potasium, riboflavin dan senyawa fenolik. Dengan kandungannya tersebut, mengkonsumsi kopi ternyata bisa bermanfaat kesehatan. Berikut ini adalah beberapa manfaat kopi untuk kesehatan yang jarang diketahui:
1. Menjaga fungsi otak
Salah satu manfaat yang bisa didapatkan dari kopi hitam adalah dapat menjaga fungsi otak. Menurut Journal Of Alzheimer’s Disease, mengonsumsi 3-5 cangkir kopi bisa menurunkan risiko penyakit alzheimer serta menjaga kesehatan otak.
2. Mencegah penyakit saraf
Kandungan kafein pada kopi juga dapat membantu mencegah penyakit saraf. Menurut Cleveland Clinic, konsumsi kafein yang teratur bisa menurunkan resiko terkena penyakit parkinson.
3. Meningkatkan fokus
Manfaat kopi untuk kesehatan yang tak boleh ketinggalan adalah dapat membantu meningkatkan fokus. Kandungan kafein dapat membantu meningkatkan daya ingat jangka panjang dan membantu agar tetap fokus.
4. Mencegah diabetes tipe 2
Dilansir dari Harvard School of Public Health, konsumsi kopi memiliki manfaat jangka panjang untuk mencegah diabetes tipe 2. Peminum kopi memiliki risiko lebih rendah untuk terkena diabetes dibandingkan orang yang tidak mengonsumsi kopi.
Kandungan polifenol dan magnesium pada kopi membantu meningkatkan metabolisme insulin dan glukosa dalam tubuh. Dengan demikian asupan kafein yang tinggi bisa berdampak pada penurunan risiko diabetes.
5. Mencegah kanker hati dan endometrium
Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh American Institute for Cancer Research menunjukkan bahwa mengkonsumsi kopi dapat menghambat pertumbuhan sel kanker. Selain itu kopi juga dikaitkan dengan penurunan kadar estrogen yang mana apabila kadar hormon tersebut berlebihan bisa menyebabkan kanker.
6. Menjaga kesehatan jantung
Selanjutnya, manfaat kopi untuk kesehatan adalah dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan juga stroke. Kafein yang ada pada kopi dapat mempengaruhi sistem saraf pusat pada manusia. Dengan mengonsumsi 2 cangkir kopi atau lebih setiap hari bisa menurunkan risiko stroke 11 persen lebih rendah dibanding yang bukan peminum kopi.
7. Antidepresan
Kandungan polifenol pada kopi bertindak sebagai antidepresan untuk mengurangi stres oksidatif. Dalam Australian and New Zealand Journal of Psychiatry menyebutkan bahwa konsumsi kopi memiliki dampak yang signifikan pada penurunan risiko depresi.
8. Mencegah penyakit batu empedu
Penyebab batu empedu yang paling umum adalah kolesterol. Dengan mengkonsumsi kopi dapat mencegah pembentukan kolesterol menjadi kristal di kantung empedu. Kopi dapat merangsang kerja empedu dan meningkatkan aliran empedu sehingga kolesterol tidak terkumpul.
9. Menurunkan risiko kematian dini
Berdasarkan penelitian, konsumsi kopi bisa menurunkan risiko kematian dini. Orang yang mengonsumsi 3-5 cangkir kopi setiap hari memiliki kemungkinan 15 persen lebih kecil mengalami kematian dini yang disebabkan oleh berbagai hal termasuk, penyakit parkinson, kardiovaskular dan lain sebagainya.
Kafein pada kopi dapat membantu meningkatkan metabolisme pada tubuh. Dengan demikian pembakaran lemak di tubuh dapat diproses lebih cepat sehingga bisa membantu kesuksesan program diet.
Apa Resiko Mengkonsumsi Kopi?
Meskipun ada banyak manfaat kopi untuk kesehatan, namun perlu diperhatikan bahwa kopi juga memiliki efek samping jika dikonsumsi berlebihan. Bahkan pada beberapa orang yang tubuhnya tidak mentolerir jumlah kafein, konsumsi kopi bisa menyebabkan gelisah, kecemasan dan insomnia.
Bagi yang tidak bisa mentolerir kafein, namun ingin mendapatkan manfaat kesehatan yang sama maka bisa mengkonsumsi kopi tanpa kafein. Berdasarkan penelitian, kopi tanpa kafein juga memiliki manfaat kesehatan yang sama.
Nah, itu tadi adalah beberapa manfaat kopi untuk kesehatan. Kendati demikian, jangan terlalu berlebihan dalam mengkonsumsi kopi. Konsumsi 3-5 cangkir per hari adalah jumlah standar agar mendapatkan manfaat baik dari kopi.