Libur panjang lebaran Idul Adha merupakan momen yang menyenangkan. Sayangnya hal tersebut terkadang menyebabkan pekerja jadi sulit menyesuaikan diri kembali dengan suasana kerja di kantor setelah liburan berakhir. Agar hal tersebut tidak terjadi lakukan beberapa tips kembali produktif setelah libur lebaran Idul Adha berikut ini.
Table of Content
Tips Kembali Produktif Setelah Libur Idul Adha
Setelah libur usai, akan tiba saatnya untuk kembali bekerja. Mendekati libur selesai, rasanya susah sekali untuk mengembalikan lagi semangat bekerja seperti sebelumnya.
Oleh sebab itu tak heran jika di hari-hari pertama kerja setelah liburan masih sulit untuk kembali fokus bekerja. Nah, jangan sampai hal tersebut mengganggu produktifitas dalam bekerja, untuk itu lakukan beberapa tips agar kembali produktif bekerja setelah liburan berikut ini:
1. Olahraga yang cukup
Waktu libur memang paling menyenangkan untuk dihabiskan dengan bersantai di rumah. Namun jangan lupa untuk melakukan aktivitas fisik yang teratur.
Saat liburan sempatkan waktu untuk tetap berolahraga. Dilansir dari indeed, aktivitas fisik yang teratur dapat membantu untuk meningkatkan fokus serta membuat tubuh merasa lebih rileks. Dengan demikian dapat menjaga kebugaran tubuh meskipun liburan telah usai.
2. Gunakan waktu yang cukup untuk istirahat
Selain olah raga, jangan lupa untuk beristirahat yang cukup. Menurut healthline, istirahat sama pentingnya dengan olahraga untuk menjaga kebugaran tubuh.
Melakukan kegiatan yang berlebih dapat menyebabkan tubuh merasa kelelahan, hasilnya akan membuat fokus saat bekerja menjadi berkurang. Waktu libur lebaran Idul Adha, biasanya banyak yang merencanakan berbagai kegiatan saat libur, seperti kumpul bersama keluarga, jalan-jalan dan lain sebagainya.
Tak ada salahnya untuk melakukan hal tersebut, namun jangan sampai kegiatan tersebut justru membuat lupa untuk beristirahat yang cukup. Alhasil, ketika libur berakhir justru menyebabkan tubuh merasa kelelahan dan tidak fokus bekerja.
3. Buat to do list
Tips kembali produktif setelah liburan berakhir yang selanjutnya dengan membuat to do list. Hal ini dapat membantu untuk pelan-pelan kembali fokus pada pekerjaan.
Tak ada salahnya untuk membuat urutan tugas yang perlu dilakukan saat hari pertama bekerja setelah libur panjang. Dengan membuat daftar tugas tersebut akan bisa membantu membiasakan kembali rutinitas kerja sebelum liburan dan manajemen waktu yang lebih efektif.
4. Merapikan meja kerja
Selanjutnya, agar bisa kembali produktif dan merasa semangat untuk memulai hari pertama kerja dapat dimulai dengan merapikan meja kerja yang telah ditinggal selama liburan. Baik itu yang bekerja di kantor maupun bekerja di rumah.
Dengan merapikan meja kerja ini dapat mempengaruhi produktivitas seseorang. Bagi yang masih menerapkan work from home, bisa juga dengan membuat suasana tempat kerja yang baru agar lebih semangat.
5. Siapkan makanan atau minuman favorit
Menurut Health Cleveland Clinic, makanan tertentu dapat mempengaruhi mood dan fokus seseorang. Makanan terbaik yang dapat dikonsumsi untuk meningkatkan mood adalah makanan yang menggabungkan karbohidrat kompleks dengan protein tanpa lemak dan produk berwanan.
Konsumsi makanan tersebut dapat meningkatkan dopamin dan norepinefrin yang memiliki pengaruh penting pada suasana hari dan konsentrasi. Selain itu bisa juga mengkonsumsi kafein di pagi hari untuk meningkatkan konsentrasi.
Demikianlah lima tips kembali produktif setelah libur lebaran Idul Adha yang dapat dilakukan. Jangan sampai libur panjang justru membuat malasan-malasan saat kembali bekerja.