fbpx
Skip to content

7 Kemampuan Manajerial yang Harus Dimiliki HR Manager

Dengan tanggung jawab yang besar menjadikan seorang HR manager harus memiliki skill yang mumpuni dalam mengelola tim dan membuat keputusan yang efektif. Ada beberapa kemampuan manajerial yang harus dimiliki oleh seorang HR manager agar bisa melakukan tugas-tugasnya dengan maksimal. 

Dalam artikel berikut akan membahas 7 kemampuan yang harus dimiliki oleh HR manager. Untuk mengetahui apa saja kemampuan tersebut, simak ulasannya di bawah ini. 

Sekilas Tentang Kemampuan Manajerial

Dilansir dari Indeed, kemampuan manajerial adalah kemampuan yang dimiliki oleh seorang profesional yang memungkinkan untuk memimpin suatu tim. Kemampuan semacam ini tidak muncul begitu saja, namun perlu dilatih dan dikembangkan. 

Memiliki kemampuan dalam hal manajerial seperti ini sangat penting bagi para eksekutif agar bisa mengerjakan tugas-tugasnya dengan efektif termasuk dalam memecahkan masalah atau mengambil keputusan. Selain itu kemampuan yang satu ini juga akan membantu manajer dalam menjaga hubungan baik dengan sesama rekan kerja dan juga timya. Dengan demikian bisa menciptakan hubungan yang baik antar karyawan dan menjaga komunikasi yang efektif di tempat kerja.

Kemampuan Manajerial yang Harus Dimiliki HR Manager

Untuk menjadi seorang manajer yang baik ada tiga jenis kemampuan dasar harus dimiliki yaitu kemampuan teknis, kemampuan konseptual dan kemampuan interpersonal. Nah, di bawah ini adalah beberapa contoh kemampuan manajerial yang harus dimiliki oleh HR manager:

1. Kepemimpinan

HR manager merupakan pemimpin dari para HR. Oleh sebab itu selain menjalankan tugas-tugas yang berhubungan dengan karyawan, HR juga merupakan seorang pemimpin bagi timnya. 

Mereka bertanggung jawab dalam mengawasi dan memberikan motivasi kepada anggota timnya dalam mencapai tujuan bersama. Dengan memiliki kemampuan kepemimpinan yang baik akan sangat membantu dalam mengkoordinasikan tugas-tugas dalam tim agar semuanya bisa selesai dengan tepat waktu dan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

2. Perencanaan

Kemampuan selanjutnya yang harus dimiliki oleh seorang HR manager adalah kemampuan dalam membuat perencanaan. Sebab sebagai seorang pemimpin, HR manager akan banyak melakukan tugas-tugas yang berkaitan dengan pengelolaan sumber daya manusia, menyusun strategi dan mencari solusi yang terbaik. 

Nah untuk melakukan hal tersebut diperlukan kemampuan perencanaan yang baik agar HR manager bisa menentukan cara yang paling efisien untuk mencapai tujuan. Kemampuan perencanaan ini juga meliputi kemampuan untuk berpikir logis, berpikir kritis, kemampuan beradaptasi dan manajemen waktu.

3. Komunikasi

Kemampuan manajerial yang selanjutnya adalah komunikasi. Komunikasi merupakan kemampuan yang sangat penting dalam berbagai bidang pekerjaan. Kemampuan komunikasi yang efektif ini meliputi kemampuan untuk mendengarkan, menyimpan dan menyampaikan informasi dengan baik serta kemampuan untuk melakukan negosiasi.

4. Empati

Kemampuan manajerial yang satu ini meliputi kemampuan untuk memahami perasaan, situasi dan kondisi anggota timnya. Sebab seorang manajer harus mampu memahami berbagai perspektif dari anggotanya dan berhubungan baik dengan mereka.

Dengan pendekatan empati ini akan memberikan dampak positif bagi anggota tim. Selain membuat anggota tim menjadi lebih termotivasi dalam pekerjaan, mereka juga tidak akan merasa terintimidasi dan bisa menjadi lebih produktif. 

5. Strategi

Seorang manajer harus mampu mengidentifikasi efisiensi tindakan yang dilakukan. Menjadi HR manager tak jarang kamu akan mendapatkan banyak tugas dalam waktu yang bersamaan.

Nah, disinilah pentingnya kemampuan yang satu ini. Kemampuan strategi yang efektif ini meliputi kemampuan untuk berpikir strategis, problem solving dan manajemen konflik. 

6. Inovatif

Inovatif adalah salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang HR manager. Sebab kegiatan bisnis akan terus bergerak dinamis. Oleh sebab itu diperlukan seorang pemimpin yang memiliki kreativitas dan inovasi  yang tinggi agar tetap bisa bersaing di tengah kompetisi global yang semakin ketat.

7. Organisasi

Menjadi seorang manajer penting sekali untuk memiliki kemampuan organisasi yang kuat. Menurut The Muse, kemampuan organisasi merupakan kemampuan untuk mengoptimalkan usaha di tempat kerja untuk mendapatkan hasil yang terbaik. Dengan demikian akan sangat membantu dalam meningkatkan produktivitas dan mencapai tujuan yang ingin dicapai dengan maksimal. 

Nah, itu tadi adalah 7 kemampuan manajerial yang harus dimiliki oleh HR manager. Dengan memiliki berbagai kemampuan tersebut diharapkan HR manager dapat menyelesaikan tugas-tugasnya dengan lebih efektif dan efisien.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

7 Kemampuan Manajerial yang Harus Dimiliki HR Manager
× Chat Admin Kelas HR