fbpx

Panduan Komprehensif HR Audit: Workshop yang Didesain Khusus untuk Anda, Calon HR auditor, atau kepala Bagian HR perusahaan!

Pahami, Implementasikan, dan Optimalisasi HR Audit dalam Organisasi Anda Untuku memaksimalkan kinerja SDM yang lebih efektif.

HR Audit adalah proses evaluasi sistematis terhadap berbagai fungsi dan aktivitas sumber daya manusia (HR) dalam suatu organisasi. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa praktik-praktik dan kebijakan HR sesuai dengan peraturan hukum yang berlaku, standar industri, dan tujuan strategis organisasi. Dengan kata lain, HR Audit membantu organisasi mengetahui apakah departemen HR-nya bekerja dengan Efektif dan Efisien, serta mematuhi hukum dan regulasi yang relevan.

Mengapa HR Audit Penting?

  1. Kepatuhan dan Risiko: Dengan memahami HR Audit, Anda akan mengetahui seberapa jauh departemen HR Anda mematuhi regulasi yang berlaku dan mengidentifikasi potensi risiko yang mungkin muncul.
  2. Optimalkan Sumber Daya: HR Audit membantu Anda menilai efisiensi dan efektivitas proses dan kegiatan HR, memastikan penggunaan sumber daya dengan optimal.
  3. Pengambilan Keputusan yang Tepat: Dengan data dan temuan yang akurat dari HR Audit, Anda dapat membuat keputusan strategis dengan percaya diri.
  4. Peningkatan Kualitas: Memastikan bahwa standar dan praktik terbaik diimplementasikan dalam setiap proses HR.
  5. Pengembangan Organisasi: HR Audit memberikan gambaran tentang area yang memerlukan perbaikan dan pelatihan lebih lanjut, membantu Anda dalam pengembangan organisasi.

Ingin Memahami Proses HR Audit? anda Bisa Mengikuti Workshop berikut:

Fasilitator

Mega Chendra

Mega Chendra adalah seorang praktisi HR yang berdedikasi dengan lebih dari Duapuluh Tahun pengalaman di berbagai industri dan perusahaan ternama. Mega saat ini menjabat sebagai Head of Corporate HR di PIPIT Group, sebuah grup perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan, transhipment, dan pertambangan batubara. Selama masa jabatannya, Mega telah menangani seluruh spektrum HRD dan Layanan Umum, mengkoordinasikan fungsi HR & GS, dan menangani lebih dari 2.500 karyawan di sektor perkebunan.

Sebelum bergabung dengan PIPIT Group, Mega telah menjabat sebagai General Manager Human Resources di Palm Oil and Plantation Group, di mana dia menghandle lebih dari 20.000 karyawan di bidang perkebunan. Mega juga memiliki pengalaman sebagai HR Senior Manager di PT SMART Tbk dan Regional Human Capital Manager di PT. Sinar Niaga Sejahtera

Dengan keahliannya yang mencakup Manajemen Kinerja, Kepemimpinan, Undang-Undang Ketenagakerjaan, dan Perencanaan Sumber Daya Manusia Strategis, Mega Chendra adalah pemateri yang ideal untuk membahas topik HR Audit dalam webinar ini.

Outline Materi

  1. Pemahaman Audit SDM
  2. Tujuan Audit SDM
  3. Indikator Audit SDM
  4. Area Khusus dalam Audit SDM
  5. Langkah-langkah untuk melakukan audit SDM yang efektif
  6. Rencana & program Audit
  7. Rapat Preliminary (Auditor & Auditee)
  8. Proses Audit & Temuan Audit
  9. Pelaporan Audit (Rekomendasi, Action Plan/Closing Finding)
  10. Membuat Checklist Audit SDM

Jadwal Pelaksanaan

Tanggal

Kamis-Jumat
15-16 Agustus 2024

19.30-21.30 WIB

Fasilitas Peserta

Price

Normal Price
399.000

Early Bird Price
299.000
(s.d 12 Agustus 2024)

DAFTAR SEKARANG JUGA GRATIS VOUCHER 100K Untuk 10 Orang Pertama

Loading...